BINROHTAL POLSEK LUBUK & KEGIATAN SANTUNAN (BAKSOS) POLSEK LUBUK BAJA DALAM MEMBANTU PROGRAM PENDIDIKAN ANAK KURANG MAMPU/FAKIR MISKIN &ANAK YATIM DI WILAYAH KEC. LUBUK BAJA
December 11, 2018 0
Pada hari Selasa, (11/12/2018), Polsek Lubuk Baja melaksanakan kegiatan Binrohtal Rutin bertempat di Mapolsek Lubuk Baja dan pemberian santunan dalam membantu program pendidikan anak kurang mampu, fakir miskin dan anak yatim piatu diwilayah Kecamatan Lubuk Baja Kota Batam .
Dalam kegiatan tersebut dihadiri dihadiri oleh Kapolsek Lubuk Baja Kompol Yunita Stevani, S.I.K., M.Si beserta anggota polsek dan dihadiri juga oleh anak Panti Asuhan Najihatul Islamiah Seraya atas pimpinan Ustad Masrizal,S.Ag.
Dalam hal kegiatan ini Kapolsek Lubuk Baja Kompol Yunita Stevani, S.I.K., M.Si meminta doa utk Keluarga Besar Polsek Lubuk Baja agar selalu diberikan kesehatan, keselamatan dalam menjalankan tugas terutama dalam persiapan Pengamanan Operasi Lilin Seligi 2018 dan Tahun Baru 2019
serta Mohon doanya untuk kelancaran Persiapan pengamanan dalam rangka Pileg dan Pilpres 2019 agar berjalan aman, Kondusif dan sejuk selanjutnya Penyerahan Santunan Tali Asih (B
iaya Pendidikan) sebesar Rp. 2.000.000., (dua juta rupiah), kepada Anak Asuhan Najihatul Islamiah Seraya Atas dan Penyerahan santunan kepada 20 Anak Yatim dan Pedamping.